Akibat Jika Ukuran Kondom Tidak Pas

Share
Lebih baik waspada daripada lengah. Memakai kondom ketika berhubungan seksual yang berisiko dapat memberi rasa aman dan bisa sepenuhnya menikmati tanpa perlu khawatir tertular infeksi menular seksual. Bahkan, sebagian orang mengaku memakai kondom dapat membuat penis tegang lebih lama.

Mengenai kekhawatiran ukuran kondom yang tidak pas, sebenarnya hal tersebut tidak banyak berpengaruh. Pada dasarnya tidak ada perbedaan yang signifikan pada ukuran dan panjang kondom sehingga kondom bisa dipakai pada semua ukuran penis.

Meski demikian, tentu akan lebih baik jika kondom yang dipakai terasa nyaman, tidak menimbulkan iritasi, dan tidak mudah copot. Karena itu, disarankan untuk mencoba beberapa merek kondom untuk mengetahui jenis yang pas. Anda bisa mencobanya ketika sedang masturbasi.

Bagaimana dengan kondom yang mudah robek? Sebenarnya hal tersebut lebih disebabkan kesalahan pemakai, misalnya menggunakan pelicin minyak, membuka kemasan dengan kuku atau benda tajam lain, membuka gulungan kondom sebelum dipakai, disimpan di tempat yang panas atau di kantong celana jeans yang ketat, atau memang kondomnya sudah kedaluwarsa.

ref: kompas.com


Sudah puaskah pasangan anda? Dapatkan infonya disini ...


Artikel Seks

Resep Masakan

Sponsor

 

Merapi Media - Sumber Informasi, Inspirasi dan Imajinasi. Copyright 2008 All Rights Reserved Revolution Two Church theme by Brian Gardner Converted into Blogger Template by Bloganol dot com