Tugas Discovery Selesai, Segera Mendarat

Share


Pesawat ulang alik Discovery saat mendekati Stasiun Antariksa Internasional (ISS), Sabtu (26/2/2011).

KOMPAS.com — Pesawat ulang-alik Discovery akhirnya purnatugas seusai tugas para awaknya di Stasiun Ruang Angkasa Internasional (ISS), Senin (7/3/2011). Discovery mengirimkan ruang gudang, robot prototipe, dan berton-ton pasokan logistik pada penerbangan terakhirnya yang merupakan penerbangan ke-39 ke antariksa.

Pilot Discovery, Eric Boe, meninggalkan ISS pukul 07.00 WIB setelah kunjungan selama sembilan hari ke ISS. Discovery diperkirakan akan mendarat di Kennedy Space Center, Florida, Amerika Serikat, Rabu (9/3/2011).

”Kami akan merindukan kalian dan kami akan merindukan Discovery,” kata komandan ISS, Scott Kelly, saat perpisahan, Minggu. Musik untuk membangunkan para astronot ketika itu digantikan dengan musik khusus dari musik film Star Trek yang dibintangi William Shatner. ”Ruang angkasa... batas terdepan,” kata Shatner pada awal musik dari film televisi tahun 1960-an itu. Discovery telah bertugas selama 30 tahun.

Pihak Badan Penerbangan dan Antariksa Amerika Serikat (NASA) menghentikan operasi Discovery karena biayanya yang terlalu tinggi. Kini akan dikembangkan pesawat yang mampu terbang hingga batas lebih tinggi dari ketinggian ISS yang sekitar 352 kilometer. Proyek ISS bernilai sekitar 100 miliar dollar (sekitar Rp 900 triliun dengan kurs 1 dollar sekitar Rp 9.000) yang dibiayai 16 negara. Pesawat ulang-alik lainnya, Endeavour dan Atlantis, rencananya akan diterbangkan terakhir kali pada April dan Juni mendatang. (REUTERS/ISW)

Sumber : http://sains.kompas.com/read/2011/03/08/21202423/Tugas.Discovery.Selesai..Segera.Mendarat

Sudah puaskah pasangan anda? Dapatkan infonya disini ...


Artikel Seks

Resep Masakan

Sponsor

 

Merapi Media - Sumber Informasi, Inspirasi dan Imajinasi. Copyright 2008 All Rights Reserved Revolution Two Church theme by Brian Gardner Converted into Blogger Template by Bloganol dot com